Gelar Karya Siswa Meriahkan Pensima #4 di MA dan MTs Pattallassang

Portal.newsedu Dalam rangkaian kegiatan Pensima #4 (Pentas Seni Madrasah), MA dan MTs Pattallassang menggelar Pameran Gelar Karya Siswa yang berlangsung di Pelataran MadrasahPattallassang, 30 Mei 2025 

Kegiatan ini menjadi ajang bagi para siswa untuk menampilkan kreativitas dan hasil karya terbaik mereka dari berbagai bidang.

Pameran ini menampilkan stand pameran yang dihias dengan kreatif oleh siswa masing-masing kelas. 

Adapun karya yang ditampilkan mencakup beragam bidang, mulai dari seni rupa, keterampilan tangan, hingga produk-produk wirausaha hasil kreasi siswa.

Antusiasme tampak jelas dari para pengunjung, baik dari kalangan guru, siswa, maupun masyarakat  yang hadir. 

Stand-stand pameran tidak hanya menjadi ajang unjuk karya, tetapi juga menjadi sarana interaksi dan edukasi antar peserta dan pengunjung.

“Pameran ini merupakan bentuk implementasi dari pembelajaran berbasis proyek serta penguatan karakter siswa. Kreativitas mereka luar biasa,” ujar Ibu Saharia, S.Pd (guru Parakarya).

Pameran Gelar Karya ini sekaligus menjadi salah satu momentum penting dalam membangun semangat kolaborasi, inovasi, dan kepercayaan diri para siswa, serta sebagai bagian dari komitmen madrasah dalam mendorong pendidikan yang menyenangkan dan bermakna.

Pensima #4 sendiri merupakan kegiatan tahunan yang memadukan unsur seni, ilmu pengetahuan, dan karakter. 

Dengan mengusung semangat “Madrasah Mandiri dan Berprestasi”, kegiatan ini diharapkan terus menjadi ruang ekspresi bagi seluruh siswa di MA dan MTs Pattallassang.



Lebih baru Lebih lama